Cara Mencari Driver Yang Belum ter Install

Driver adalah hal yang benar-benar harus ada di setiap PC atau Laptop, dan pernahkah kamu ketika selesai install ulang tapi performa komputer tidak seindah sebelumnya? Atau tidak dapat memainkan musik? Atau tidak dapat mengganti Theme Windows 7 menjadi transparan (Aero)? Ya, itu semua perlu adanya Driver.

Mencari Driver yang Otomatis Kompatibel

  • Pertama
    Cari ikon komputer (My Computer) di Desktop kamu. Klik kanan > Properties. Lalu cari Device Manager di pojok kiri atas.
  • Kedua
    Jika sudah masuk ke Device Manager, sekarang cari device yang ingin kita cari Driver-nya. Biasanya Driver yang belum terinstal akan muncul tanda seru berwarna kuning. Pilih salah satu, kemudian Klik kanan - Properties.
  • Ketiga
    Masuk ke Tab "Details", kemudian ubah Property menjadi "Hardware Ids" lalu copy-kan value yang paling atas.
  • Keempat
    Sekarang, buka situs Devid.info, lalu Paste kode yang tadi sudah kamu copy, kemudian tekan tombol Enter.
  • Kelima
    Jika sudah ketemu, klik link downloadnya seperti di bawah ini. Cari yang tulisannya Original File ya.
  • Keenam
    Kamu akan diarahkan ke halaman download, silahkan klik link tersebut untuk men-download Driver-nya. Mungkin akan lebih nyaman kalau kamu menggunakan Downloader seperti Internet Download Manager.
Silahkan tunggu download sampai selesai. Jika cara seperti ini masih juga belum mengatasi masalah kamu, silahkan kunjungi situs jalantikus.com untuk informasi yang lebih lengkap.

terimakasih telah berkunjung di situsku...


EmoticonEmoticon